TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 19:12-13

Konteks
19:12 Sudahkah para allah dari bangsa-bangsa, yang telah dimusnahkan oleh nenek moyangku, dapat melepaskan z  mereka, yakni Gozan, a  Haran, b  Rezef dan bani Eden yang di Telasar? 19:13 Di manakah raja negeri Hamat dan Arpad, raja kota Sefarwaim, raja negeri Hena dan Iwa? c "

2 Raja-raja 19:17-18

Konteks
19:17 Ya TUHAN, memang raja-raja Asyur telah memusnahkan bangsa-bangsa dan negeri-negeri mereka 19:18 dan menaruh para allah mereka ke dalam api, sebab mereka bukanlah Allah, j  hanya buatan tangan manusia, k  kayu dan batu; sebab itu dapat dibinasakan orang.

2 Raja-raja 19:2

Konteks
19:2 Disuruhnyalah juga Elyakim, j  kepala istana, Sebna, panitera negara, dan yang tua-tua di antara para imam, k  dengan berselubungkan kain kabung, l  kepada nabi Yesaya m  bin Amos.

2 Raja-raja 1:14-17

Konteks
1:14 Bukankah api sudah turun dari langit memakan habis kedua perwira yang dahulu dengan kelima puluh anak buah mereka? Tetapi sekarang biarlah nyawaku berharga di matamu." 1:15 Maka berfirmanlah Malaikat p  TUHAN kepada Elia: "Turunlah bersama-sama dia, janganlah takut q  kepadanya!" Lalu bangunlah Elia dan turun bersama-sama dia menghadap raja. 1:16 Berkatalah Elia kepada raja: "Beginilah firman TUHAN: Oleh karena engkau telah mengirim utusan-utusan r  untuk meminta petunjuk kepada Baal-Zebub, allah di Ekron, seolah-olah tidak ada Allah di Israel untuk ditanyakan firman-Nya, maka sebab itu engkau tidak akan bangun s  lagi dari tempat tidur, di mana engkau berbaring, sebab engkau pasti akan mati." 1:17 Maka matilah t  raja sesuai dengan firman TUHAN yang dikatakan oleh Elia. Maka Yoram u  menjadi raja menggantikan dia dalam tahun kedua zaman Yoram bin Yosafat, raja Yehuda, sebab Ahazia tidak mempunyai anak laki-laki.

2 Raja-raja 1:1

Konteks
Nabi Elia memberitahukan kematian Ahazia
1:1 Sesudah Ahab mati, maka memberontaklah Moab a  terhadap Israel.

Yesaya 10:10

Konteks
10:10 Seperti tanganku telah menyergap kerajaan-kerajaan para berhala, w  padahal patung-patung mereka melebihi yang di Yerusalem dan yang di Samaria,

Yesaya 36:18-20

Konteks
36:18 Jangan sampai Hizkia membujuk kamu dengan mengatakan: TUHAN akan melepaskan kita! Apakah pernah para allah bangsa-bangsa melepaskan negerinya masing-masing dari tangan raja Asyur? 36:19 Di manakah para allah negeri Hamat dan Arpad? f  Di manakah para allah negeri Sefarwaim? g  Apakah mereka telah melepaskan Samaria h  dari tanganku? 36:20 Siapakah di antara semua allah i  negeri-negeri ini yang telah melepaskan negeri mereka dari tanganku, sehingga TUHAN sanggup melepaskan Yerusalem dari tanganku 1 ? j "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[36:20]  1 Full Life : MELEPASKAN YERUSALEM DARI TANGANKU?

Nas : Yes 36:20

Panglima mandala itu dengan nada ejekan mengatakan bahwa Allah Yehuda tidak cukup kuat untuk melepaskan Yerusalem dari pasukannya. Ia mengatakan secara tak langsung bahwa diperlukan mukjizat untuk itu dan ini bukan saatnya untuk mengharapkan mukjizat. Iblis masih menggunakan cara-cara seperti ini dengan anak-anak Allah; ia mengatakan kepada mereka bahwa pada saat mereka sangat kekurangan, janganlah mereka menantikan atau mengharapkan suatu mukjizat dari Allah. Akan tetapi, perhatikan bahwa Allah mengadakan mukjizat untuk Yehuda dan mengalahkan panglima itu dan tentaranya (Yes 37:36-38).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA